Penyakit Aneh Bernama Pica
Merupakan suatu penyakit yang sangat aneh dimana orang yang menderita penyakit ini biasa makan makanan aneh seperti : pasir, kapur, puntung rokok, lampu, bulu bahkan kotoran binatang.
Pica biasa terjadi pada anak-anak, ibu hamil dan orang dewasa. Penderita Pica biasanya mengonsumsi makanan yang tidak masuk akal. Pica sering terjadi pada anak-anak dan juga orang dewasa. Penyebabnya hingga kini masih belum diketahui dengan jelas. Tapi beberapa peneliti menduga kurangnya zat besi dan anemia memicu pola makan tersebut.
ilustrasi |
Seperti yang telah diberitakan, penyakit Pica tidak ada tanda maupun gejalanya. Satu-satunya cara untuk mengetahuinya adalah dengan melakukan tes darah guna mengetahui kandungan besi dan seng.
Menurut berbagai sumber, untuk menyembuhkan penderita Pica, dibutuhkan penanganan secara keseluruhan, meliputi pendidikan perilaku yang benar, lingkungan yang mendukung dan pendekatan keluarga. Pemberian hukuman juga cukup efektif untuk mengatasi penderita Pica. Penderita Pica butuh sosok terapis, psikolog atau psikiater yang bisa mengatasi masalah psikologisnya.
terima kasih sudah berbagi...
BalasHapusmoga sukses selalu.
kunjungi saya di/...
click this