screenshot |
Saat bangun pagi hari, Matthew Goodwin mungkin tidak akan mengira bahwa sore hari-nya ia harus tampil di TV dan menyantap buku karangannya sendiri. Seorang pakar politik asal Inggris ini telah menepati janjinya. Sebelumnya dengan yakin ia memprediksi bahwa Partai Buruh tidak akan mendapatkan suara lebih dari 38%. Orang yang juga dikenal ahli masalah Hubungan Internasional asal University of Kent ini dengan mantab mengemukakan gagasannya dan dengan senang hati akan memakan buku terbarunya yang berjudul Brexit.
Siapa sangka, Partai Buruh yang berada di bawah naungan Jeremi Corbyn tersebut ternyata mendapatkan 40,3% suara. Dengan hasil tersebut sontak banyak orang menagih janji dari seorang Matthew Goodwin. Akhirnya ia pun menepati janjinya dengan memakan beberapa carik lembar bukunya secara langsung di Sky News. "Baiklah. Kamu menang. Saya akan makan buku saya di Sky News jam 4.30 sore." katanya.
Ok. You win. I will be eating my book on Sky News at 4.30pm.— Matthew Goodwin (@GoodwinMJ) June 10, 2017
Inilah tampilan buku berjudul "Brexit, Why Britain Voted To Leave The European Union". Sebuah akun twitter menulis ucapan selamat 'makan buku' kepada Matthew "Kelihatannya enak. Selamat menikmati 😂".
Barangkali hal ini sebagai pembelajaran bagi para politikus agar tetap menepati janjinya.
— Matthew Goodwin (@GoodwinMJ) June 10, 2017
Sebuah akun youtube mengunggah saat-saat Matthew Goodwin dengan berani memakan bukunya sendiri secara live di sebuah stasiun televisi Inggris. Terlihat dia menyobek beberapa lembar buku kemudian memulai memasukkan ke mulutnya sembari mengacungkan jempol. Tampaknya buku itu terasa sangat lezat.
sumber: portal standard Inggris
seandainya ini terjadi di 'sekitar' kita
BalasHapuskonyol sekaligus gentleman. Luar biasa, berani mempertanggung jawabkan omongannya
BalasHapus